Minggu, 29 Mei 2011

Seluk Beluk Fiber Optik dan Cara Kerjanya Part 2

alat ukur untuk mengetahui titik putus optiknya ada di jarak berapa km dari posisi kita mengukur, namanya OTDR (Optical time-domain reflectometer).


 alat sambung opticnya, namanya Splicer.



Urutan warna core cablenya sebagai berikut :
1. Biru
2. Orange
3. Hijau
4. Coklat
5. Abuabu
6. Putih
7. Merah
8. Hitam
9. Kuning
10. Ungu
11. Pink
12. Tosca (mirip Biru muda)

PERANGAKAT STO

Optical Terminal Box

Optical Terminal Box atau yang sering disebut OTB digunakan untuk menghubungkan kabel serat optik indoor maupun outdoor dan patchcord. OTB dapat dipasang di dinding maupun tiang.


ADM
 
ADM atau disebut juga dengan Add Drop Multiplexer merupakan elemen penting dari sebuah jaringan serat optik. Sebuah multiplexer mengkombinasikan atau memultiplexikan beberaoa aliran bandwidth rendah menjadi satu. Sebuah add-drop multiplexer juga memiliki kemampuan untuk menambah satu atau lebih bandwidth yang lebih rendah menjadi aliran data bandwidth yang tinggi dan pada saat yang bersamaan mengarahkannya ke beberapa jaringan yang lain. Keluaran dari ADM dapat berupa aliran data sebesar STM-1 sebesar 155,52 Mbit/s, STM-4 sebesar 622.08 Mbit/s , STM-16 sebesar 2.488,32 Mbit/s atau mendekati 2,5 Gbps , maupun STM-64 sebesar 9.953,28 Mbit/s atau mendekati 10Gbps.


Lambda Unite

Perangkat ini menyatukan switch berkapasitas tinggi (high-capacity switching), fungsi, density, dan fleksibilitas di dalam satu box saja. Lamda unite mampu mengkombinasikan fungsi transport dan switching dalam satu cabinet. Selain itu, lambda unite dapat mengangani trafik mulai dari 155 Mbit/s hingga 40 Gbps dan memungkinkan pengembangan kapasitas bandwidthnya hanya dengan menambahkan modul perangkat saja. Kapasitas lambda unite dapat mencapai 640 Gbps untuk setiap cabinet.


DWDM

nah DWDM ini teknologi terbaru... bisa menampung kapasitas 80 kali lambda unite... bisa bayangin donk... satu lambda unite aja sekarang blom full kepake semua di setiap STO.. dan sekarang udah dipersiapkan perangkat DWDM untuk pertumbuhan komunikasi masa depan 


1 komentar:

thanks infonya , kebntu buat bkin laporan skripsi haha , kalo ada waktu mampir k site saya ya veronicasandhyputra.blogspot.com thanks

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More